Lintassabak.com – Bupati kabupaten Tanjab Timur, Hj Dillah Hikmah Sari melantik puluhan pengurus Tim Penggerak PKK (TP-PKK) dan Tim Pembina Posyandu kabupaten Tanjab Timur masa bhakti 2025-2030, pada Rabu (16/04/2025).
Pelantikan itu digelar bersamaan dengan acara halal bihalal, yang turut dihadiri ketua Tim penggerak PKK provinsi Jambi, Hj Hesnidar Haris, Wakil Bupati, Muslimin Tanja, ketua DPRD, Zilawati, para Camat, Lurah, Kades serta pejabat dan masyarakat kabupaten Tanjab Timur.
Dalam arahannya, Bupati Dillah yang juga ketua Pembina Tim Penggerak PKK itu menekankan pentingnya sinergi dimasing-masing tingkatan, agar dapat mendukung program-program strategis pemerintah yang merata dan berkelanjutan.
“Untuk semua tim yang sudah kita lantik agar selalu bersinergi dimasing-masing tingkatan. Mulai dari tim ditingkat kabupaten sampai ke desa-desa,” kata Dillah.
Dillah juga mengatakan, bahwa dirinya bersama Wabup Muslimin Tanja akan terus bekerja demi terwujudnya masyarakat kabupaten Tanjab Timur yang bahagia dan sejahtera.
“Pemerintahan kami berdua akan berlari cepat dalam bekerja, demi mewujudkan masyarakat yang bahagia dan sejahtera,” katanya.
Diakhir sambutannya, Bupati Dillah mengeluarkan pernyataan pedas untuk mengingatkan kepada semua pihak yang ingin memecah belah antara dirinya dan Wabup Muslimin Tanja.
“Perlu saya sampaikan, jangan ada pihak yang coba-coba ingin memecah belah kami berdua (Dillah-Muslimin,red). Kami sudah sepakat bahwa, akan selalu bersama-sama dalam membangun kabupaten Tanjab Timur ini,” tegasnya.
Pelantikan TP-PKK dan Tim Pembina Posyandu ini diharapkan dapat mendukung program-program pembangunan pemerintah yang Merata. Acara kemudian dilanjutkan penandatanganan berita acara pelantikan dan halal bihalal bersama masyarakat.
Tinggalkan Balasan