Lintassabak.com – Turnamen Bola Voli Camat Cup ke-2 tahun 2025 di Kelurahan Kampung Singkep, Kecamatan Muara Sabak Barat resmi ditutup, pada Jum’at malam, 30 Oktober 2025.
Kelurahan Parit Culum 1 berhasil keluar sebagai pemenang juara 1 tim putri, setelah tampil gemilang di partai final menaklukkan tim voli putri Kelurahan Parit Culum II.
Dari awal pertandingan hingga selesai, tampak peserta menjunjung tinggi sportifitas yang di ikuti masing-masing tim dari Kelurahan di Muara Sabak Barat. Turnamen ini juga mendapat sambutan antusias dari peserta atlet voli.
Lurah Parit Culum 1, Heri Fitriansyah, SH, mengungkapkan kebahagiaan atas kemenangan timnya. Ia juga berharap prestasi gemilang ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kegiatan olahraga khususnya di bidang voli.
“Alhamdulillah, ini merupakan hasil dari kerja keras tim dan pelatih. Semoga prestasi baik ini menjadi motivasi untuk terus memberikan yang terbaik bagi Kelurahan Parit Culum 1,” ungkapnya.
Prestasi ini menjadi bukti nyata bahwa olahraga voli di Kelurahan Parit Culum 1 semakin berkembang. Lurah berkomitmen untuk terus mengembangkan potensi, dengan membimbing berkelanjutan dibidang olahraga ini.
Apresiasi dan ucapan terimakasih disampaikan Lurah kepada tim dan pelatih yang sudah bekerja keras hingga sukses memboyong tropi piala bergilir pada turnamen tersebut.
“Apresiasi dan terimakasih kepada semua tim dan pelatih. Kedepan kita akan terus mengembangkan potensi ini hingga bisa ke tingkat selanjutnya,” kata Lurah, Heri.
Kelurahan Parit Culum 1, tak hanya mencatat prestasi di tim voli putri, tapi mengirim sinyal kuat bahwa mereka siap menjadi kekuatan utama untuk mewakili Kecamatan Muara Sabak Barat pada ajang selanjutnya.

Tinggalkan Balasan